Covid-19 Varian Delta dan Delta Plus Masuk Jambi, Pemkot: Belum Tahu Ada di Kota Jambi atau Provinsi Jambi

Teranews.id KOTA JAMBI – Temuan virus covid-19 varian Delta dan Delta Plus masuk di wilayah Jambi dengan jumlah yang terpapar sebanyak tujuh orang. Dua orang terpapar AY1 atau delta plus dan lima orang terpapar AY3.

Dalam hal itu, Walikota Jambi, Syarif Fasha saat di konfirmasi awak media menerangkan bahwa kalaupun misalnya juru bicara satgas Covid-19 Provinsi Jambi mengatakan sudah adanya varian Delta, namun saat ini pihaknya belum mendapatkan informasi dari Dinas Kesehatan.

Bacaan Lainnya

“Laporan ke kita masih varian Alpha, saya hanya dapat informasi dari media cetak bahwa sudah masuk di Jambi, apakah di Provinsi Jambi atau di Kota Jambi. Tapi dari dinas kesehatan belum ada melaporkan satu kasus,” terangnya, Kamis (29/07/21).

“Memang kemarin ada satu sampel yang di curigai dan dikirim ke Jakarta untuk dites, apakah itu varian Delta atau tidak, namun Laboratorium Kesehatan dan Kementrian Kesehatan mengembalikannya lagi ke kita karena tidak ada indikasi varian delta,” sambungnya.

Terkait antisipasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 sendiri, Fasha sebut semua tergantung pemerintah pusat.

“Masalah antisipasi di bidang kesehatan, pakar-pakar kesehatan lah yang tahu bagaimana sistemnya, yang pasti kami sudah melaksanakan semua protap-protap dan apa saja yang harus dilaksanakan,” pungkasnya. (Yuli)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.