Vaksinasi Di Desa Sungai Lalang Di Monitoring Langsung Oleh Kapolsek Lembah Masurai

Teranews.id MERANGIN – Guna memutus mata rantai covid 19 gencarnya vaksinasi di lakukan terhadap masyarakat, Dimana Vaksin tersebut sangat penting guna meningkatkan imunitas masyarakat.

Kali ini Kapolsek Lembah Masurai Iptu Rezi Darwis, SH monitoring berjalannya Vaksinasi di Desa sungai lalang Kecamatan Lembah Masurai Kabupaten Merangin.(02/09/2021)

Bacaan Lainnya

Kapolsek mengatakan, selain melayani vaksin dosis pertama, juga menerima masyarakat yang akan melaksanakan vaksin dosis kedua sesuai jadwal yang tercantum pada kartu vaksin.

Kapolsek juga menambahkan kegiatan vaksin akan terus dilakukan untuk membantu percepatan vaksinasi bersama pemerintah untuk membentuk herd immunity di masyarakat.

Vaksin yang gunakan jenis Sinovac dengan pencapaian dari kalangan masyarakat umum Lansia Dosis II : 5 Orang, Masyarakat Umum Dosis I : 2 Orang dan Dosis II: 126 Orang dengan total 133 Orang.

” Vaksinasi ini adalah bentuk pencapaian kami dalam memutuskan mata rantai Covid-19 , agar masyarakat tahu bahwa vaksin itu sehat dan penting serta berharap bertambahnya masyarakat yang mengikuti vaksin “, ucap Kapolsek.

Kapolsek Lembah Masurai Iptu Rezi Darwis, SH juga menyampaikan meskipun sudah divaksin diharapkan masyarakat tetap meningkatkan protokol kesehatan dengan menerapkan 6M.

Penulis    : Ory Nofriadi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.