Luar Biasa ..!!! Aktivitas PETI Milik Sukro Sebanyak 3 Unit Beraktivitas Bebas Merusak Ekosistem dan Melanggar Hukum di Merangin

Teranews.id, MERANGIN – Aktivitas PETI di Kabupaten Merangin sudah menjadi pembicaraan di khalayak ramai Publik Merangin, Setelah sebelumnya sudah diberikan solusi oleh pemerintah dengan cara membuka lahan pertanian hingga program-program beternak hewan serta bantuan bibit tanaman agar masyarakat tidak bergantung dengan aktivitas Penambangan Emas Tampa Izin (PETI).

Namun para pemain PETI tersebut kembali membandel hingga memiliki lebih dari 2 Unit Alat Penambangan yang berjenis Dompeng tersebut,Ntah apa yang membuat mereka begitu leluasa Tampa memikirkan sangsi hukum dan merusak ekosistem tersebut.

Bacaan Lainnya

Terpantau oleh awak media Aktivitas PETI Begitu bebas beraktivitas pada siang hari sekira Pukul 12:00WIB di daerah Kecamatan Tabir Lintas Desa Bungo Kuning Dusun Proyek Kabupaten Merangin.

Ketika di datangi awak media pekerja tersebut menjelaskan  “Bos Sukro punya nya bang,3 Unit Dompeng ini punya dia bang, Kebetulan dia lagi tidak ada di sini katanya lagi ke undangan”,Ucap Salah Satu Pekerja Tambang,(28/02/2022).

Sebagian warga beranggapan bahwa aktivitas PETI tersebut belum di ketahui oleh institusi terkait bahwa adanya aktivitas Penambangan Emas Tampa Izin (PETI) di wilayah tersebut.

Merasa geram karena rusaknya Ekosistem dan akses jalan warga ke kebun hingga tidak dapat menikmati air yang bersih saat berada di kebun salah satu warga yakni S mengatakan “Kami jugo bingung bg masak Iyo sedekat ko dari Bangko dak tau aparat.” Ujarnya.

Masyarakat yang beraktivitas di seputar aktivitas PETI tersebut meminta agar institusi terkait dapat menindak penambangan yang merusak ekosistem tersebut, “Kalau seperti ini bukan cari makan lagi namanya, Ini sudah menjadi ajang memperkaya diri sehingga dampak buruk di rasakan oleh masyarakat lain yang berada di sekitar aktivitas Penambangan tersebut”,Ucapnya Kembali.

Sementara itu Kapolres Merangin Dewa Ngakan Nyoman Arinata,S.I.K,M.H Saat di konfirmasi melalui chat WhatsApp oleh awak media terkait dengan aktivitas PETI tersebut menjawab”Nanti akan kami selidiki”, Jawab singkat Kapolres Merangin.

  Penulis   : Ory Nofriadi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.