Masyarakat Kerinci-Sungai Penuh Mengeluh, Jaringan Telkomsel Bermasalah

Teranews.id, SUNGAIPENUH – Hampir satu bulan terakhir, jaringan internet dari Telkomsel sering mengalami gangguan. Puncaknya, Selasa (5/4) gangguan jaringan makin parah dan hilang timbul.
Kondisi ini banyak dikeluhkan pelanggan Telkomsel, yang mayoritas di Kerinci dan Sungaipenuh menggunakan Vendor Telkomsel untuk sarana komunikasi, baik untuk telephone maupun berbagai keperluan akses internet sebagai penunjang pekerjaan.


Saat dikonfirmasi masyarakat mengatakan “Ya, dari malam tadi mulai hilang timbul, sampai sore hari ini (Selasa) makin parah dan internet sering hilang total,” ungkap Yudi, pengguna Telkomsel.

Akibat akses internet bermasalah, aktivitas pekerjaan yang memanfaatkan internet menjadi terkendala.

“Pekerjaan hari ini menjadi tidak lancar, karena internet menjadi sarana untuk mengunggah artikel ke halaman website dan berjualan online,” ungkap De pelanggan Telkomsel lainnya.

Terkait masalah tersebut, Manager Grapari, Ari, dikonfirmasi mengakui saat ini jaringan internet sedang mengalami gangguan.
“Saat ini sedang perbaikan masal seluruh wilayah, untuk penormalan jalur dan penambahan setting ulang tower,” katanya.

Hanya saja, untuk masalah hari ini diperparah lantaran adanya kendala kabel putus, akibat pembangunan proyek drainase. Sehingga jaringan mengalami hilang timbul yang cukup lama.
“Lokasinya di Sijunjung, Lubuk Gadang. Mungkin perbaikan jalan atau parit disana,” katanya.

Hingga sore ini jaringan Telkomsel sudah mulai stabil,tetai kadang sering hilang timbul. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.