Sekda Azan Tanggapi Usulan Pihak Desa dan Kelurahan di Musrembang Kecamatan Muara Bulian

Teranews.id, Bupati Batang Hari, yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) M. Azan, SH hadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2024 tingkat Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batang Hari, Jambi, Kamis (26/1/23).

Acara digelar di Halaman Kantor Camat Muarabulian. Turut hadir dalam acara, Ketua DPRD Batang Hari, Asisten I Setda Batang Hari, para Kepala OPD, unsur Forkompinda, Forkompincam, Ketua TP-PPK beserta jajaran, anggota DPRD Batang Hari Dapil I, Camat Muarabulian, seluruh Kepala Desa, Lurah, BPD, ruang lingkup Kecamatan Muara Bulian, serta para tamu undangan lain-nya.

Bacaan Lainnya

Dalam acara berbagai usulan yang disampaikan oleh seluruh pihak desa maupun Kelurahan terkait permasalahan-permasalahan, juga keluhan masyarakat yang berada dilingkup kinerja masing-masing desa dan kelurahan.

Menanggapi hal itu, Bupati Batang Hari, melalui Sekda Azan mengatakan usulan dan pemikiran yang disampaikan oleh seluruh pihak desa maupun kelurahan ke depannya akan ditindaklanjuti.

” Kalau regulasi ini demikian nyatanya mengapa tidak kita perjuangkan nanti. Kalau maunya kita semua kita bangun agar pembangunan di Batang Hari ini bisa cepat selesai. Tapi semua butuh proses. Insyaallah semua berkelanjutan pembangunan itu. Sehingga selesai sampai ke ujung nantinya,” kata Sekda Azan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.