Teranews.id JAMBI – Terkait kabar mengenai Hotel Grand Malioboro yang hendak dijadikan sebagai tempat isolasi bagi para pasien Covid-19, Pemerintah Provinsi Jambi langsung mengambil tindakan.
Dalam hal ini Gubernur Jambi, Al Haris menyambangi langsung Hotel Grand Malioboro milik seorang Youtuber Jambi yakni Bob Bee Builder. Sabtu (24/07/2021).
Gubernur Jambi Al Haris memberikan respon yang sangat baik terkait hal ini. Dirinya memberikan dukungan penuh dan akan sesegara mungkin mengoperasikan Hotel ini sebagai tempat isolasi bagi para pasien Covid-19.
“Sesegera mungkin akan dioperasikan. Kita akan rapat terlebih dahulu dengan gugus tugas dan lainnya,” ucap Al Haris.
Gubernur Jambi, Al Haris atas nama Pemerintah Provinsi Jambi sangat mengapresiasi atas apa yang dilakukan oleh Youtuber bernama Bob Bee Builder ini dan berharap akan ada pihak lain yang mencontoh hal baik tersebut.
Selain itu, Charles Robin Lie yang kerap disapa Bob Bee Builder selaku pemilik Hotel Grand Malioboro mengatakan, hatinya tergerak untuk membantu Pemerintah dalam penanganan Covid-19.
Charles mengungkapkan dirinya rela memberikan fasilitas Hotel miliknya demi membantu pasien yang terpapar terutama yang melakukan isolasi mandiri di rumah tanpa bisa terus terpantau oleh tenaga kesehatan.
“Saya sendiri prihatin terhadap kondisi sekarang, dimana saya mengalami sendiri anak dan istri saya terkena Covid-19. Itu membuat saya antara hidup dan mati. Dan juga di sekeliling saya ada yang meninggal karena memilih isolasi sendiri di rumah,” ungkap Charles atau kerap disapa Bob Bee Builder. (Yuli)