Monitoring Vaksinasi Massal , Kapolres Merangin Kunjungi Mapolsek Tabir Selatan

Teranews.id MERANGIN – Dalam rangka meningkatkan vaksinasi terhadap kalangan masyarakat umum jajaran Polres Merangin Gelar Vaksinasi Massal yang bertempat di Mapolsek Tabir Selatan (02/09/2021).

Di dampingi Kapolsek Tabir Selatan Iptu Toni Hidayat SE , Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy Purnamawan,S.I.K Monitoring berjalannya Vaksinasi yang di ikuti oleh kalangan masyarakat umum.

Bacaan Lainnya

Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy Purnamawan mengatakan kegiatan vaksinasi ini untuk meningkatkan herd imunity masyarakat terkhususnya di wilayah hukum polres merangin.

“Semoga dengan adanya vaksinasi ini bisa untuk memperkuat imunitas tubuh masyarakat supaya bisa memutuskan rantai penyebaran covid 19,” Terang Kapolres.

Dalam Vaksinasi tersebut di gunakan vaksin jenis Sinovac dengan total pencapaian keseluruhan Picker Polres 54 orang Dan Picker Dinkes 545 orang.

Terkait antusias masyarakat, Kapolres memaparkan bahwa antusias masyarakat sangat bagus sekali dalam mengikuti vaksinasi ini berkat terjalinnya silahturahmi yang baik antara masyarakat dan polri di Kabupaten Merangin.

Kapolres juga menyampaikan meskipun sudah divaksin diharapkan masyarakat tetap meningkatkan protokol kesehatan dengan menerapkan 6M.

Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy Purnamawan,S.I.K juga menambahkan ” Harapan kami dengan adanya vaksinasi ini masyarakat lebih sadar bahwa vaksin ini penting. Namun begitu, prokes tetap harus ditingkatkan”. Tutupnya.

Penulis     : Ory Nofriadi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.