Pasca Hujan Badai, Hingga Mendekati Waktu Sahur Petugas PLN Bangko Masih Terlihat di Lapangan

Teranews.id, MERANGIN – Pasca hujan di sertai angin kencang di Kabupaten Merangin menyisakan kerusakan dan puing-puing pepohonan yang mengakibatkan terputusnya arus listrik yang terhubung.

Belasan tiang PLN roboh serta Kabel yang terputus sangat banyak di temukan oleh petugas di lapangan, Namun terlihat hingga Pukul 03:00WIB mendekati waktu sahur petugas masih berusaha memperbaiki kerusakan di beberapa titik hingga perdesaan,(09/04/2022).

Bacaan Lainnya

Medan lokasi titik kerusakan dan ukuran pepohonan yang menimpa cukup besar dan rimbun sehingga petugas PLN Bangko memakan waktu yang cukup lama untuk memperbaiki kerusakan.

“Saat ini kami mengalami kesulitan di daerah Takangkawo Kelurahan Dusun Bangko, Dikarenakan pepohonan yang tumbang menimpa kabel cukup rimbun dan berukuran besar, Saat ini kami sedang berusaha memperbaiki secepatnya agar lampu penerangan masyarakat dapat menyala kembali”, Ucap Julifan Perdana Selaku Pengawas Lapangan.

ia juga menambahkan agar kejadian tersebut menjadi pelajaran, Agar masyarakat dapat memahami jika terdapat pepohonan yang mendekati jaringan kabel PLN di perkarangan rumah atau perkebunan agar segera dapat di bersihkan atau di tumbang sehingga tidak menimpa kabel jaringan PLN.

Dijelaskan lagi oleh Julifan “Kami akan segera melakukan perbaikan-perbaikan yang major terlebih dahulu seperti tiang patah,kabel putus dan penyalaan sesegera mungkin menjadi prioritas kami,Maka dari itu kami meminta maaf jika memakan waktu yang cukup lama”, Tutupnya.

  Penulis   : Ory Nofriadi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.