Ramadhan 1442 H / kapolres Merangin Berbagi Takjil Kepada Masyarakat.

Teranews.id, Merangin– Bulan suci Ramadan sering disebut juga sebagai bulan seribu berkah yang mana dibulan ini pahala kebaikan akan selalu dilipat gandakan kali ini polres Merangin berbagi takjil kepada masyarakat di pimpin lansung oleh Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy Purnamawan,S.I.K yang di laksanakan di depan makopolres Merangin menjelang waktu berbuka puasa(15/04).

Pembagian takjil ini dilakukan oleh para personil polres Merangin dan di dampingi kasat lantas Iptu Sudiharsono.S.H. dan kbo sat lantas Ipda Bagus Satya Bersama personil sat lantas polres merangin lainnya.

Bacaan Lainnya

Para pengguna kendaraan awalnya yang mengira ada razia dan ketika mengetahui ada pembagian takjil begitu antusias, Para pengguna kendaraan berterima kasih dengan adanya pembagian takjil gratis ini,’ungkap salah satu warga

“Kegiatan tersebut kami laksanakan bukan hanya membagikan takjil saja kami juga membagikan masker kepada masyarakat supaya ingat untuk mematuhi protokol kesehatan di masa Pandemi covid 19”.ucap Kapolres.

Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat mengeratkan sinergisitas antara polisi dan masyarakat sehingga memudahkan dalam menciptakan situasi aman, tertib dan nyaman di wilayah hukum Polres Merangin.

Puluhan takjil dan masker gratis di bagikan kepada masyarakat yang melintas di depan makopolres merangin makanan atau minuman untuk berbuka puasa yang disediakan habis dibagikan kepada pengendara motor maupun mobil.

“Dengan ada nya kegiatan ini supaya masyarakat merasakan berbagi dengan polri Dan tetap mematuhi protokol kesehatan walaupun di dalam bulan suci Ramadhan ini”.tutup Kapolres.

Penulis : Ory Nofriadi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.