Bupati Batanghari Kembali Kukuhkan PPPK

Teranews.id |Muara Bulian-kembali pemerintah kabupaten Batang Hari Melantik dan menyerahkan Surat Keterangan (SK) kepada para Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Serambi rumah dinas Bupati, Jum’at (28-07-2023).

Sebelumnya, acara pelantikan serta penyerahan Surat Keterangan (SK) kepada para Pegawai yang telah lulus kali ini sudah masuk di hari kedua, yang mana pada hari sebelumnya telah dilakukan acara yang sama.

Bacaan Lainnya

Pasalnya, dikarenakan peserta yang akan dilantik ini berkisar ratusan Pegawai, maka pemerintah mengadakan acara ini tiga hari berturut-turut dan insyaallah besok Lusa adalah hari terakhir untuk melantik para Pegawai yang terpilih.

Selanjutnya, dalam sambutannya Muhammad Fadhil Arief menyampaikan,” selamat kepada semua abang-abang dan adik-adik yang Alhamdulillah sudah Lulus dari tahapan seleksi sampai dengan hari pengesahan ini, begitu banyak sudah pengorbanan serta perjuangan kita hingga bisa sampai pada titik ini dan semoga kedepannya bisa menjalankan amanah ini dengan baik, dan bisa lebih berguna bagi nusa dan bangsa”, harapnya.

Di tempat yang sama, satu diantara pegawai yang ikut hadir pada saat proses pengesahan sekaligus penyerahan SK turut mengutarakan perasaannya.

Maptuha.S.Hum., merupakan seorang guru Bahasa Inggris yang mengajar di Sekolah Menengah Pertama (SMP…) di terusan seberang, yang mana hari ini adalah hari yang begitu spesial bagi dirinya,”saya sangat senang bisa lulus dalam tes PPPK tahun ini, walau usia saya tidak muda lagi saya akan tetap semangat dalam menjalan pekerjaan mulia ini”, terangnya penuh Haru.

Di akhir penyampaian nya, dia juga mengatakan, “saya pribadi sudah mengabdikan diri pada pekerjaan mulia ini selama Dua Belas Tahun (12), begitu banyak sudah sekolah-sekolah yang keberadaannya jauh dari tempat tinggal saya, seperti di Desa Amplu, Tenam, Sridadi, bahkan Jambi juga pernah, teruntuk Pemerintah Kabupaten Batang Hari terimakasih sudah mendukung penuh semua program guru, semoga Pemerintah Kabupaten Batang Hari kedepannya tetap konsisten dalam hal memperhatikan kesejahteraan Khususnya para Guru yang ada di Kabupaten ini”, tutupnya. (Bambang.S)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.