Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat H. Hairan, SH menghadiri Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1445 H/2023 M Masjid Darul Falah, Parit Yunus, Kelurahan Senyerang.Kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Penceramah Ustad Achmad Makki S.Pd.i M.Sy, Sekcam Senyerang, Lurah Senyerang, Wakil Kepala Baznas Tanjab Barat, Pimpinan Ponpes, Ketua G.O.W, Pengurus BKMT Kecamatan Senyerang, Para Santri dan Santriwati serta Para Jamaah.
Wabup Hairan dalam sambutannya mengatakan peringatan maulid nabi harus dimaknai sebagai upaya untuk meningkatkan peran umat islam untuk membangunan tatanan peradaban islam yang peduli, menebarkan kedamaian, keadilan dan toleransi sebagaimana tuntunan yang di ajarkan oleh baginda Rasullah SAW.
“Melalui momentum ini saya berharap agar kita khususnya yang hadir disini dapat meningkatkan tali silaturahmi dan memperkuat ikatan rasa persaudaraan sebagai umat islam.” Kata wabup.
Selain itu, Wabup juga berharap pastisipasi masyarakat dalam rangka mensukseskan program kerja pemerintah baik yang bersifat pembangunan fisik maupun pembangunan karakter, mental dan spiritual masyarakat.
“Perlunya pastisipasi masyarakat untuk menuju Kabupaten Tanjab Barat yang Berkah ( Berkualitas, Ekonomi, Maju, Relegius, Kompetitif, Aman dan Harmonis ).” Ujarnya.